Spills News
PKB dan Jurnalis Cianjur Gelar Mini Soccer, Silaturahmi di Tengah Kesibukan Politik

SPILLS.CO.ID, Cianjur — Menjelang pencoblosan pemilihan bupati dan wakil bupati Cianjur, suasana pemilu yang memanas sedikit mencair lewat pertandingan Mini Soccer yang digelar oleh Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) bersama Jurnalis Cianjur pada Rabu malam (20/11/2024).
Jajaran pengurus DPC PKB dan anggota Fraksi DPRD Cianjur tampak turun ke lapangan, sementara rekan-rekan media sudah bersiap menyambut pertandingan dengan semangat.
Peluit awal pertandingan ditiup bersamaan dengan hujan deras yang mengguyur lapangan Boy Mini Soccer. Tak butuh waktu lama, PKB unggul 2-0 lewat gol dari Gopar Hendra Gunawan dan Ketua DPC PKB, Levi Firmansyah.
Meski beberapa bagian lapangan tergenang air, pertandingan tetap berlangsung seru. Babak pertama ditutup dengan keunggulan PKB 6-2.
Di babak kedua, PKB yang sudah unggul tetap bermain agresif meskipun napas para politikus terlihat mulai terengah-engah. Tim jurnalis memberikan perlawanan sengit, namun pertandingan berakhir dengan skor 10-8 untuk kemenangan PKB.
Ketua DPC PKB Cianjur, Levi Firmansyah, mengatakan bahwa pertandingan ini lebih dari sekadar soal kemenangan atau skor.
“Ini bukan soal hasil, tetapi olahraga sambil mempererat silaturahmi dengan rekan-rekan jurnalis. Kami semua sibuk, baik dalam kampanye mendukung paslon nomor 1 maupun liputan berita. Pertandingan ini jadi momen untuk melupakan sejenak hiruk pikuk politik,” ujar Levi usai pertandingan.
Kapten Tim Jurnalis Cianjur, Nana, mengakui kehebatan tim PKB, terutama dalam membangun kerja sama yang solid.
“Saya angkat topi untuk pemain PKB. Mereka punya tim yang tangguh, tetapi yang terpenting adalah kemauan mereka menjaga silaturahmi dengan rekan jurnalis,” tegasnya.
Pertandingan ini membuktikan bahwa di tengah panasnya suasana politik, semangat kebersamaan tetap bisa terjalin melalui olahraga.